hobi burung – Bila berbincang mengenai hobi seseorang memang terkadang sulit dimengerti. Pasalnya, tidak sedikit orang memiliki hobi yang unik dan aneh. Salah satu hobi yang paling unik namun digemari sebagian besar orang yakni memelihara burung kicau. Banyak yang beranggapan bahwa selain mengoleksi, hobi burung pula mampu mendatangkan keuntungan. Simak ulasannya.
Energi Tersembunyi Dibalik Seseorang yang Gemar Koleksi Burung
Hobi mengembangbiakkan burung kicau tak hanya masyarakat Indonesia semata, ternyata orang yang memiliki hobi ini juga tersebar di sebagian besar negara di dunia terutama negara Asia Tenggara. Akan tetapi, hingar bingar komunitas pecinta burung kicau yang berada di beberapa negara tidak seramai dan semeriah di tanah air.
Masyarakat di dataran Cina khususnya Hongkong, dulunya menjadikan burung kicau sebagai simbol atau status sosial seseorang. Tak hanya dipelihara untuk menikmati kemerduan suaranya semata, burung kicau pula acap kali diadukan di berbagai ajang perlombaan. Sebagai contohnya saja burung kicau Hwa Mei dan burung kicau Pai Ling.
Sementara di Eropa sendiri, para hobi burung cenderung memelihara burung kicau dari jenis tertentu. Salah satu burung kicau yang sangat diminati oleh masyarakat Eropa yakni burung Kenari dan Lovebird. Tak jauh berbeda dengan dataran Cina, masyarakat Eropa pula kerap kali memanfaatkan burung kicau untuk diikutkan beragam ajang perlombaan.
Uniknya, peraturan kontes burung kicau yang diselenggarakan di Eropa sangatlah ketat seperti batasan umur dan ukuran fisiknya. Beda halnya lagi di Amerika Serikat, pemeliharaan burung kicau diatur sangat ketat. Dimana para penggemar burung haruslah memiliki izin resmi dari instansi tertentu. Bila dilanggar, maka mereka akan dipenjarakan karena tidak mematuhi peraturan yang ada.
Tak ayal bila berbagai jenis burung kicau bisa hidup bebas dan berkembang biak dengan baik di Amerika Serikat. Bukan hanya di hutan semata, anda pun bisa menjumpai burung kicau di berbagai lingkungan taman kota, gedung bertingkat, asrama kampus, dan berbagai sudut kota. Untuk itu, para hobi burung haruslah mematuhi peraturan agar bisa memeliharanya dengan baik.
Perlu anda ketahui, jika bangsa burung kicau atau aves memiliki kemampuan adaptasi yang cukup tinggi pada lingkungan yang dihuninya. Hal ini ditunjukkan pada kemampuan berkembang biaknya yang sangat cepat di berbagai tempat. Jadi tak mengherankan bila ditemukan hampir 8000 lebih spesies burung kicau yang hidup hampir di seluruh belahan dunia.
Peluang Bisnis yang Sangat Menjanjikan
Sesuai dengan namanya, burung kicau memang memiliki kemampuan kicauan yang sangat merdu nan lantang. Akan tetapi, tak hanya kicauan semata adakalanya burung jenis ini pula dianugerahi bentuk dan bulu yang sangat menawan. Dimana setiap jenisnya memiliki bentuk, bulu, serta suara kicauan yang sangat khas dan berbeda dengan jenis lainnya.
Karena hal inilah, banyak para pecinta burung yang memeliharanya dan melatihnya agar bisa diadukan di berbagai ajang perlombaan. Seiringnya berkembangnya jumlah penggemar burung kicau yang selalu bertambah secara signifikan. Sehingga membuat sebagian besar orang memanfaatkannya dengan menjual berbagai jenis burung kicau yang dimilikinya.
Bahkan tak sedikit para pecinta burung membuka usaha bisnis dalam bidang sarana dan prasarana, perawatan, pakan, obat obatan, maupun vitaminnya. Para hobi burung tentunya akan sangat menguntungkan bila bisa memanfaatkan peluang di dunia burung kicau ini sebaik mungkin. Tak ayal bila banyak orang yang awalnya tak memiliki minat beralih untuk memelihara burung.
Mungkin sebagian besar orang beranggapan bahwa memelihara burung hanyalah membuang buang waktu dan uang semata. Akan tetapi, apakah anda tahu bahwa orang yang gemar pelihara burung ternyata memiliki rahasia yang sangat mengejutkan. Dimana tak hanya sekadar mengembang biakkannya semata, ada kalanya mereka memanfaatkannya untuk ajang perlombaan dan ladang bisnis.