Perawatan Harian Burung Cucak Ijo Bahan

Halo sobat kicau mania apa kabarnya Semoga sehat selalu, kembali berjumpa masih bersama situs resmi pleci.id yg dimana di kesempatan kali ini kami akan mengulas dan berbagi tips seputar pola perawatan cucak ijo bahan muda hutan ataupun sudah rawatan ya, agar bisa sehat dan gacor nantinya.

Oke disini kami akan sedikit cerita, belum lama ini saya mendapatkan burung cucak ijo bahan ini adalah cucak ijo trotol yang saya beli dari orang rumahan ya, dan kondisinya sudah rawatan namun burungnya masih semi giras aliar belum begitu jinak ya temen-temen,

Untuk ciri burung cucak ijo jantan yg masih trotolan ini, kalian bisa lihat pada bagian paruh bawahnya Sudah tumbuh banyak sekali bulu hitamnya untuk ukuran sendiri burung ini tidak terlalu besar yaitu ukuran medium

namun memiliki bodi yang panjang untuk daerah asalnya sendiri Ini adalah burung cucak ijo dari Kalimantan kali ini saya ingin berbagi tips kepada teman-teman Untuk perawatan burung cucak ijo yang masih trotol atau masih bahan seperti ini untuk burung cucak ijo bahan seperti ini terutama yang masih muda atau masih trotol disini kita fokuskan dulu untuk pergantian bulunya.

perawatan-cucak-ijo-bahan-muda-hutan

Perawatan Cucak Ijo Bahan Muda Hutan


Pengembunan Rutin Setiap Hari

Jadi untuk masalah bunyinya itu nanti akan mengikuti sesuai dengan perawatan yang kita berikan perawatan bisa dimulai dari pengembunan jadi pukul 5 pagi teman-teman bisa keluarkan burungnya untuk kita embunkan nah saat pengembunan ini usahakan untuk mencabut semua pakan nya ya,

jadi kalian hanya sisakan air minum di dalam sangkar tujuannya agar nanti pemberian extra fooding nya bisa maksimal.

Bersihkan Kandang Dan Penjemuran

Kemudian yang berikutnya adalah jaga kebersihan sangkarnya jadi usahakan teman-teman setiap hari cuci karpet nya agar sangkarnya selalu bersih kemudian setelah itu kita bisa lakukan penjemuran

dan untuk penjemuran sendiri untuk burung bahan atau cucak ijo yang masih muda seperti ini kita bisa jemur dengan durasi sekitar 15 sampai dengan 20 menit saja tidak usah terlalu lama.

cara-perawatan-cucak-ijo-bahan

Pemandian Dan Pemberian EF

Selanjutnya untuk pemandian cucak ijo yg masih trotol, jadi biarkan si cucak ijo Ini mandi sendiri jadi kita bisa siapkan cepuk minum yang agak besar teman-teman bisa taruh itu di dalam sangkarnya nanti

dan jika burungnya mau mandi dia pasti akan langsung mandi di situ jadi untuk mandinya Kita tidak Usah paksakan biarkan dia mandi dengan sendirinya berikutnya yang tidak kalah penting adalah pemberian extra fooding (EF)

Karena di sini burungnya masih muda dan kita fokusnya adalah ke pergantian bulunya maka kita tidak ada setting-an ya teman-teman berbeda dengan sesuatu yang sudah dewasa itu memang harus kita berikan setingan namun jika cucak ijo nya masih bahan ini

maka tidak ada settingan untuk pemberian extra fooding sendiri Kita bisa berikan jangkrik untuk porsi jangkrik sendiri berikan sampai kenyang untuk jangkriknya tidak perlu ditakar tidak perlu pagi 5 sore 5 namun berikan sampai si burung itu kenyang.

setelan-ef-untuk-cucak-ijo-trotol

Cara Pemberian EF Jangkrik Untuk Cucak Ijo Bahan

Untuk burung yang masih bahan seperti ini pemberian jangkriknya biasanya saya akan tusuk menggunakan lidi ini juga salah satu cara untuk membuat cucak ijo ini agar lebih cepat beradaptasi dan juga tidak terlalu giras

untuk memberi hanya sendiri kurang lebih seperti ini Kita buang kaki dan juga kepalanya kemudian kita tusuk jangkriknya menggunakan lidi kemudian kita langsung berikan kepada si burungnya jika teman-teman mau cucak ijo nya itu lebih cepat jinak maka untuk lidinya setiap harinya kita bisa potong sedikit demi sedikit hingga akhirnya lidinya menjadi pendek dan dekat dengan tangan kita

Dengan metode seperti ini burung cucak ijo akan lebih cepat jinak ya pastinya,

Pemberian extra fooding dan yang terakhir tinggal kita berikan makanan pokoknya lagi yaitu berupa pisang kepok untuk pisang sendiri setiap harinya

biasa saya berikan setengah saja di potong menjadi dua bagian seperti ini dikarenakan jika saya berikan satu pisang utuh itu burung nya pasti tidak akan makan sampai habis atau sisanya masih banyak kan mubajir ya,

perawatan-cucak-ijo-bahan-agar-cepat-bunyi

maka dari itu saya berikan setengah seperti ini kemudian berikutnya yang tidak kalah penting adalah pemberian jamu kesehatan

Jamu ini cukup efektif untuk membuat cucak ijo bahan agar cepat berkicau nanti untuk pembuatan jamu dan juga penjelasannya lebih detail akan saya ulas di artikel selanjutnya Jadi teman-teman tunggu saja nanti akan akan kami share juga cara membuat jamu kesehatan khusus untuk burung cucak ijo

agar selalu VIT dan gacor dar der dor deh pokok nya, oke demikianlah penjelasan tips seputar perawatan cucak ijo bahan yg bisa kami bagikan untuk temen-temen kicau mania semua, semoga dapat bermanfaat ya.

baca juga : cucak ijo mini trotol jantan