Perbedaan Burung Tledekan Gunung Dan Bakau

Apa kabar teman-teman Semoga teman-teman semua selalu diberikan kesehatan nah di kesempatan malam hari ini situs pleci.id akan membahas kembali seputar burung tledekan gunung dan juga tledekan bakau, yang dimana di mana kedua burung ini selalu jadi masalah Ketika seseorang membeli burung tledekan gunung dan diberikannya burung tledekan bakau oleh sang penjual yang curang, nah ini biasanya terjadi untuk para kicau mania pemula

oke tanpa harus banyak basa-basi lagi jadi simak artikel ini selengkapnya ya seputar memahami ciri fisik tledekan gunung dengan bakau ya, beserta gambar tledekan gunung dan bakau untuk memperjelasnya.

gambar-tledekan-gunung-dan-bakau

Perbedaan Fisik Burung Tledekan Gunung Dan Bakau

Selanjutnya ada bagian yang paling penting yaitu cara membedakan tledekan gunung dan juga tledekan bakau dewasa biasanya ini adalah yang paling banyak dipertanyakan oleh para kicau mania pemula

Oke teman-teman kita akan mulai dari burung tledekan gunung, Buat burung tledekan gunung biasanya dari atas kepala sampai ke ujung ekor memiliki warna biru tapi birunya ini adalah biru menebal terutama yang paling mencolok adalah di bagian kening dan juga di bagian bahu

nah ini adalah sangat mencolok sekali ya teman-teman jika kita memang teliti betul dalam mengamati perbedaannya. Sedangkan untuk burung tledekan bakau birunya yaitu merata dengan gunung juga memiliki warna orangenya dari bawah paruh sampai ke bawah perut

Nah di sini ya temen-temen biasanya buat burung tledekan gunung warna orange nya tembus sampai ke bawah paruh dan hanya menyisakan sedikit hitam saja itu hanya sedikit ya hitamnya temen-temen dan juga tipis beda hanya dengan burung tledekan bakau yang menyisakan warna hitam sangat tebal

Sedangkan biasanya untuk di bawah paruh ini ada yang membentuk hurup U dan ada yang membentuk V nah buat pola seperti itu tidak menjamin itu tledekan gunung atau tledekan bakau Karena beda daerah tentu akan juga berbeda pola tersebut

Nah yang paling menjamin adalah antara tipis dan tebal ya teman-teman Sekali lagi buat yang jenis tledekan gunung memiliki warna hitam yang tipis atau hampir tidak menyisakan sama sekali Hanya menyisakan kumis aja ya teman-teman

selanjutnya adalah ada yang mematok yaitu di bagian perut Ya temen-temen ada yang mengatakan kalau burung tledekan gunung warna orange nya ini tidak tembus sampai ke bawah perut

nah ini adalah tidak menjamin bakau atau gunung seperti yang saya sebutkan tadi beda daerah beda juga warna bulu tersebut biasanya buat burung tledekan gunung yang orangenya tetap saja dari bawah paruh sampai ke batas ekor warnanya orange semua dan tidak menyisakan warna putih sama sekali Nah ada juga yang dari bawah paruh hanya tembus sampai ke bawah perut saja.

tledekan-bakau-trotol-jantan-dan-betina

baca juga : pasaran harga burung tledekan gunung

Dan selanjutnya adalah bisa dilihat dari ukuran tubuh buat burung tledekan gunung biasanya memiliki ukuran tubuh lebih besar dibanding dengan burung tledekan bakau

Catatan disini : sekecil-kecilnya burung tledekan gunung tidak akan sama dengan burung tledekan bakau tetap saja tledekan gunung lebih besar dibanding dengan burung tledekan bakau di mana untuk burung tledekan gunung memiliki ukuran tubuh kurang lebih 16 sampai 17 cm sedangkan buat tledekan bakau hanya memiliki ukuran tubuh 14 sampai 15 cm.

Jadi demikianlah untuk mengenali perbedaan fisik burung tledekan gunung dan bakau. Mungkin sampai di situ sudah paham ya temen-temen cara membedakan tledekan gunung dan juga tledekan bakau.

Demikianlah tips yang bisa kami share tentang perbedaan burung tledekan gunung dan bakau semoga bisa menjadi acuan dan bisa bermanfaat bagi temen-temen kicau mania semua.