Salam kicau mania, berjumpa lagi bersama kami blog pleci.id yang selalu setia menemani kalian semua para penghobi burung kicau di indonesia, nah di kesempatan kali ini kami akan mengulas topik bahasan seputar cara merawat burung kutilang,
burung kutilang ini merupakan salah satu jenis burung kicau yang termasuk ke dalam suku Pycnonotus aurigaster atau dikenal dengan headed bulbul, kutilang memiliki ukuran kecil dengan bobot 23 sampai 42 gram,
dan panjang 18 sampai 19,5 cm secara umum memelihara burung kutilang bisa dilakukan dengan mudah namun untuk hasil yang maksimal agar kualitas suara kicauannya bisa indah dan tentu saja kamu perlu penanganan khusus, yang dimana berdasarkan pengalaman kami yang sudah terbukti ya bisa kalian coba dalam hal perawatan hariannya, berikut tips dan cara merawat burung kutilang yang perlu diperhatikan :
7 Hal Penting Cara Merawat Burung Kutilang
Proses Penjinakan Burung Kutilang
Lalu bagaimana cara agar kita bisa menghasilkan dan merawat burung kutilang ini bisa menjadi gacor ?. Yang pertama adalah menjinakkan kutilang terlebih dahulu ya, biasanya bila kita memiliki dana terbatas, salah satu opsi yang biasa dipilih adalah kita membelinya burung kutilang ini dari ombyokan atau yg masih bahan ya temen-temen,
karena harga burung kutilang ombyokan sangat murah bisa mencapai Rp.10.000 sampai Rp25.000 akan tetapi banyak kekurangannya ya, mereka masih memiliki perilaku giras, ketakutan jika melihat orang atau lingkungan yang ramai dan sering berusaha melarikan diri untuk keluarkan menerobos kandang.
Cara menjinakan kutilang yang masih giras ini dapat kamu lakukan dengan banyak cara ada juga yg membiarkannya berontak di kandang dan tunggu hingga kelelahan, dan selanjutnya baru berikan mereka makanan dan minuman agar tercipta keseimbangan dan pengadaptasian antara burung kutilang dengan kamu sebagai pemiliknya.
Lalu pilihan lokasi penempatan kandang burung kutilang kalian di tempat yang sunyi dan jarang didatangi orang untuk membuatnya mudah beradaptasi jika burung kutilang sudah sedikit jinak kamu bisa mencoba mengubah suasana kandang hingga lama-lama menjadi tenang dan tidak terlihat giras lagi ya temen-temen.
Nah biar lebih jelasnya bisa kalian cek artikel sebelumnya tentang : cara menjinakkan burung kutilang dengan cepat
Jauhkan Dari Burung Kutilang Liar
Nah yang kedua adalah jauhkan dari burung kutilang liar, sama halnya dengan induk burung kutilang hal ini juga dilakukan agar suara yang dihasilkan ketika kita latih dalam segi mastering dan materi dari karakter suara kicauannya sesuai dengan keinginan kita ya,
sebaiknya juga memelihara burung kutilang di tempat yang sunyi dan jauh dari keramaian berikan perhatian saat dia makan agar burung kutilang mudah nurut dengan pemiliknya, dan lama-kelamaan seiring waktu berjalan burung akan terbiasa dan jinak total ya.
Pemberian Pakan Utama Dan Tambahan Untuk Burung Kutilang
Selain pakan voer yang menjadi makanan utamanya serta sudah diformulasi dengan kandungan vitamin dan mineral sobat juga bisa memberikan asupan makanan tambahan layaknya saat mereka di alam bebas untuk buah-buahan kalian bisa memberikannya pepaya atau pisang, yang di selang-seling ya, misalnya dalam waktu 1 minggu cukup 2 kali saja pemberian pakan buah ini, di hari senin pepaya dan pada hari jum’at nya kalian boleh kasih buah pisang kepok ya.
Selain buah, kalian juga bisa memberikan EF seperti ulat hongkong, ulat kandang, jangkrik atau kroto segar yang bisa diberikan secukupnya beberapa hari sekali saja ya di sesuaikan lagi dengan kebiasaan dan karakternya.
Pemberian Minuman Yang Berkualitas
Nah untuk yang keempat adalah mengganti air minum secara rutin, tentu kita juga harus menyediakan air pada wadah minumnya yang sudah disediakan untuk memperlancar sistem pencernaan sekaligus menjaganya agar kondisi burung tetap terhidrasi dengan baik,
di usahakan air minum yang diberikan harus bersih, serta sudah dimasak matang ya, jangan lupa juga untuk mengganti air setiap hari untuk menjaga kebersihannya karena tidak jarang burung kutilang juga menggunakan air ini sebagai tempat mandi, biasa saya mengganti air minumnya diwaktu pagi dan sore hari untuk menjaga kualitas kebersihan air nya agar burung selalu sehat ya.
Pemasteran Burung Kutilang Yang Tepat
Dan yang kelima kalian harus mendengarkan suara burung kutilang Master hal terpenting lain dalam merawat burung kutilang, terlebih jika kalian ingin menghasilkan burung kicau yang gacor dan mampu ngerol panjang adalah dengan cara melatihnya dengan burung kutilang master yang sudah gacor dan memiliki suara bagus dan cantik, agar burung kita dapat mengikuti suara masteran burung tersebut ya.
Namun jika kalian kesulitan dalam menemukan burung kutilang master gacor, kamu bisa mendengarkan suara kicauan kutilang dengan menggunakan alternatif rekaman melalui smartphone atau alat pemutar musik mp3 yang bisa di download di website ini ya secara gratis.
Download Mp3 Suara Kutilang Master Gacor | Link – Download
Lakukanlah pemasteran ini secara rutin di pagi dan sore hari setelah memberinya makan ya, dan kalian juga bisa memberi stimulus berupa jentikkan jari atau siulan untuk mengajak burung kutilang berkicau.
Cara Memandikan Burung Kutilang Yang Benar
Dan yang ke-6 adalah memandikan burung kutilang, untuk menjaga kebersihan tubuh dan bulu kutilang penting Untuk menghindarinya dari berbagai macam masalah kesehatan seperti penyakit kulit, kutu dan lainnya.
Anda cukup siapkan air bersih dan semprotkan air khusus burung yang lembut, untuk menjaga kebersihan tubuh secara menyeluruh dan menghilangkan kotorannya.
Bersihkan Kotoran Kandang Setiap Hari
Dan yang terakhir ini adalah selalu menjaga kebersihan burung kutilang cenderung jenis yang sangat mudah menghasilkan kotoran sehingga mudah menumpuk karena jarang diperhatikan,
dari kotoran burung yang menumpuk tentu menjadi sarana berkembangnya bakteri yang berbahaya bagi kesehatan penting untuk membuang kotoran sekaligus membersihkan kandang secara rutin wajib setiap hari ya, ketika burung sedang dimandikan, biasakan langsung kalian bersihkan juga kotoran yang ada pada kandangnya.
Demikianlah tips dari kami seputar cara merawat burung kutilang, yg bisa kalian praktekan di rumah kepada burung kutilang kesayangan kalian ya, semoga bermanfaat.