6 Mitos Burung Gagak yang Harus Kalian Ketahui

Siapa yang tidak mengetahui burung Gagak ? Dikenal sebagai satwa yang memiliki pesona sangat khas baik itu segi rupa maupun suaranya, burung ini memang dikenali seluruh orang. Apalagi rupa dan suaranya yang cukup menyeramkan, tidak jarang orang yang merasa ketakutan tatkala bertemu dengannya. Lantas apa saja mitos yang berkaitan dengan burung ini? Berikut ulasannya.

Mitos dari burung Corvus yang Harus Anda Ketahui


1. Kedatangannya Menandakan Masalah yang Cukup Besar

Bisa dibilang, hampir di setiap belahan negara percaya bahwa burung Corvus sebagai tanda datangnya masalah besar. Ternyata tak hanya di Indonesia semata, anggapan seperti ini pula berkembang di salah satu suku yang mendiami tanah Amerika Serikat. Dimana suku tersebut mempercayai kedatangan burung hitam ini menjadi sebuah firasat adanya bencana cukup besar.

mitos-burung-gagak

2. Jelmaan Tukang Sihir

Mungkin mitos yang satu ini kerap kali ditampilkan pada film anak anak. Burung Gagak memang sering dikaitkan dengan para dukun ataupun tukang sihir. Bahkan di beberapa negara percaya jika Corvus merupakan hewan peliharaan tukang sihir yang amat disayangi. Pada zaman Inggris kuno, beberapa penyihir disana memiliki keahlian spesial yang mampu mengubah wujud persis Gagak.

Tidak sedikit pula, para penyihir memanfaatkan burung hitam ini sebagai tukang surat guna menyampaikan pesan kepada penyihir lainnya. Karena inilah, banyak para produser film yang mengangkat cerita seperti ini di beberapa animasi anak atau film layar lebar. Sebetulnya tak hanya di Inggris saja, Indonesia pun percaya jika mitosnya Gagak merupakan jelmaan dukun jahat.

3. Masuk dalam Bagian Ritual Voodoo

Perlu anda ketahui, jika Voodoo merupakan ajaran ilmu hitam yang sangat mematikan. Dimana ilmu satu ini kerap kali dipraktikkan di beberapa negara orang kulit hitam, seperti Haiti dan Afrika Barat. Untuk bisa melakukan ritual santet, lazimnya ajaran Voodoo memerlukan bagian yang berbau mistis salah satunya burung Gagak hitam.

Dimana burung satu ini nantinya akan digunakan sebagai pengorbanan dengan cara diambil darahnya lalu disiramkan ke boneka Voodoo yang terbuat dari kayu. Boneka yang dimaksud pada ritual Voodoo ini memiliki bentuk menyerupai manusia. Ritual selanjutnya yaitu mengucapkan sumpah serta kutukan terhadap target yang akan disantet.

4. Wujud dari Seorang Dewi Kematian

Tak hanya dianggap sebagai jelmaan tukang sihir semata, burung Corvus pun seringkali dipercaya sebagai wujud dari seorang dewi kematian. Orang Celtic di wilayah Eropa memang mempercayai jika Gagak merupakan jelmaan dewi cantik bernama Morrigan. Dimana ia merupakan dewi kematian yang berhubungan dengan hantu dan setan.

mitos-burung

5. Suaranya Menjadi Pertanda Kematian

Sebagian besar orang percaya jika ada suara yang dimunculkan Gagak merupakan pertanda adanya kematian. Bahkan konon katanya bila suara dari burung hitam dengan aura menyeramkan ini terdengar di tempat yang tak biasa disinggahi, maka terdapat kemungkinan ada orang di sekitar tempat itu yang akan meninggal dunia.

6. Menandakan Adanya Makhluk Halus

Mungkin sebagian besar orang yang mempercayai mitos tidak menginginkan keberadaan burung Gagak. Hal ini dikarenakan mereka percaya bahwa mereka membawa makhluk halus atau astral. Tentunya keberadaan makhluk halus akan membuat suasana menyeramkan dan menakutkan. Dimana makhluk astral tersebut ada kalanya mengganggu anda ketika sedang beraktivitas.

Meski Gagak memiliki banyak sekali mitos, namun pada dasarnya burung satu ini memiliki pesona yang sangat eksotis dan tak terkalahkan. Bukan hanya itu saja, terdapat beberapa fakta menarik mengenai burung dengan aura menyeramkan ini. Misalnya saja termasuk kedalam hewan setia terhadap pasangan, memiliki daya ingat tinggi, dan solidaritasnya yang sangat tinggi.